Home / Tim SAR Berhasil Mengevakuasi Empat Orang Dilaporkan Terjebak di Kawasan Sungai Bangek
Berita
13 Aug 2023
152 x dilihat
Padang, Empat orang yang dilaporkan terjebak di Sungai Bangek, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Sumatera Barat, pada Minggu (13/8/2023), berhasil dievakuasi Tim SAR gabungan.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Padang Al Banna mengatakan, pada pukul 18.05 wib Kami dari BPBD Kota Padang mendapatkan informasi ada 4 orang terjebak air deras di Sungai Bangek, Untuk itu kami mencoba untuk memastikan informasi tersebut, setelah mendapatkan informasi yang pasti, Kami melakukan koordinasi dengan Basarnas Kota Padang, PMI Kota Padang serta Polsek Koto Tangah terkait adanya 4 orang yang terjebak derasnya aliran sungai
Alhamdulillah Tim SAR gabungan dari Basarnas, BPBD, TNI-Polri, PMI, insan kebencanaan dan masyarakat telah berhasil menemukan 4 orang tersebut dengan selamat" ujar Al Banna
Sedangkan menurut Kepala Kantor SAR Padang Abdul Malik mengatakan 4 korban tersebut telah dievakuasi tadi pada pukul 20.15 Wib, dengan cara melewati jembatan untuk menyeberang sungai, dan pada pukul 21.00 Wib, Tim SAR dan korban telah sampai ke posko darurat di sebuah kedai di daerah itu,"
"4 orang yang telah dievakuasi dua orang laki-laki dan dua orang perempuan," imbuhnya.
Sebelumnya dari laporan yang diterima, empat orang tersebut diketahui pergi ke air terjun Sungai Bangek, ketika hendak pulang dari air terjun mereka terjebak dan tidak bisa menyeberang sungai karena debit air semakin tinggi dan deras, kemudian salah satu dari mereka mengabarkan kondisi tersebut ke rekannya dan meminta bantuan evakuasi.
"Evakuasi empat orang tersebut sudah berhasil, dan operasi SAR resmi kita tutup," kata dia.